Bupati Jayawijaya Pastikan Menara Salib dan GOR Wamena Diresmikan Desember

WAMENA - Bupati Jayawijaya Jhon Richard Banua,SE, M.Si memastikan dua proyek besar yakni Pembangunan Menara Salib dan Gedung Olahraga Wamena akan diresmikan akhir tahun 2020 ini.

“Kalau GOR beberapa bulan ini akan selesai karena. Hanya terhambat karena selalu dapat hambatan banyak dengan adanya pemalangan-pemalangan dan lainnya, tapi kami pemerintah tetap bekerja karena itu status tanah adalah tanah pemerintah yang sudah ada sertifikat,” ungkapnya kepada wartawan, Selasa (01/09/20).

Sedangkan untuk Menara Salib kata Banua, sebenarnya pengerjaannya tahun ini sudah harus 100 persen, hanya yang belum yakni pemasangan mesin genset dan penataan taman.

“Kalau untuk bangunan fisik yang lain semua sudah 100 persen, termasuk tugu salib, air mancur, hingga pemagaran semua sudah 100 persen. Hanya kekurangan gudang pemasangan genset dan taman,” katanya.

Dirinya berharap semua pekerjaan sisa dapat diselesaikan beberapa bulan terakhir sehingga akhir tahun nanti dapat diresmikan.

“Menara Salib dan GOR Wamena tahun ini harus diresmikan, jika desember tidak ada halangan kita bisa resmikan,” bebernya.

Sementara untuk stadion pendidikan yang saat ini sementara dalam pemugaran, juga ditargetkan rampung tahun ini khusus untuk lapangan.

“Untuk stadion pendidikan kami dapat bantuan dari provinsi sesuai surat yang kami ajukan karena waktu itu kita ditunjuk menjadi salah satu tuan rumah pelaksanaan PON 2020, ada perubahan juga sedikit namun kami target tahun ini harus selesai khusus untuk lapangan,” ungkapnya.

Sumber pembiayaan pemugaram standion pendidikan sendiri kata banua berasal dari APBD Tingkat Satu. (vin)

    Cari Berita

    Pengumuman

    PENGUMUMAN HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PPPK 2023

    PENGUMUMAN PENERIMAAN PPPK JF GURU DAN TENAGA KESEHATAN KABUPATEN JAYAWIJAYA TA. 2023

    Perubahan Penetapan Hari Libur dan Cuti Bersama dalam Rangka Hari Raya Natal Tahun 2018 dan Tahun Baru 2019

    SURAT EDARAN GUBERNUR PAPUA tentang Hari Libur Resmi dalam rangka menyongsong Hari Wafat Isa Almasih (Jumat Agung) dan Perayaan Paskah Tahun 2018

    Surat Edaran tentang Hari Libur dan Cuti Bersama dalam rangka Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1438 Hijriyah 2017

    Surat Edaran Gubernur Papua Terkait Libur Hari Raya Nyepi

    top